Kapsul Shenzhou 9 berhasil mendarat dengan selamat di Bumi pada hari Jum'at 29 Juni 2012. Image credit: space.com |
Dikutip astronomi.us dari space.com, Jum'at (29/06/2012), Pendaratan kapsul Shenzhou 9 diliput secara live oleh stasiun televisi CCTV yang menunjukkan kapsul tersebut memasuki atmosfer Bumi menyerupai meteor, kemudian mengeluarkan parasut untuk mendarat.
Misi ketiga astronot sukses dengan berhasil melakukan proses docking manual dengan laboratorium luar angkasa China Tiangong 1. Hal itu dilakukan dalam rangka mempersiapkan China membuat stasiun luar angkasa sendiri pada tahun 2020.
China tidak bergabung dengan negara-negara yang menggunakan Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Namun China memiliki proyek ambisius membuat stasiun luar angkasanya sendiri pada tahun 2020 nanti. Selain itu China juga berencana mengambil sampel Bulan dengan robot dan mendaratkan manusia di sana.
Misi Shenzhou 9 sendiri telah berlangsung beberapa kali yaitu pada tahun 2003, 2005, 2008, dan yang terbaru 2012 ini. (Adi Saputro/ astronomi.us)
0 comments:
Post a Comment