Artikel Terbaru:
Voyager 1
Jarak dari Bumi
18,881,526,574 KM
126.21520939 AU
Jarak dari Matahari
18,809,049,197 KM
125.73072805 AU
Total waktu tempuh dalam kecepatan cahaya dari Matahari
34:59:23
hh:mm:ss
Voyager 2
Jarak dari Bumi
15,412,039,899 KM
103.02312344 AU
Jarak dari Matahari
15,407,770,377 KM
102.99458345 AU
Total waktu tempuh dalam kecepatan cahaya dari Matahari
28:33:38
hh:mm:ss

Posisi International Space Station (ISS)
Posisi ISS di atas adalah posisi ISS secara realtime (langsung).

web survey

Diskusi Terkini

Powered by Disqus

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Friday, May 17, 2013

Wahana Pemburu Planet Milik NASA, Kepler Mengalami Kerusakan

Satelit teleskop Kepler NASA. Image credit: usyd.edu.au
Wahana satelit dan teleskop Kepler milik NASA yang bertugas mencari dan menemukan planet mirip Bumi dikabarkan mengalami kerusakan sehingga tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Hal itu diungkapkan oleh NASA setelah melihat ada ketidakberesan pada satelit tersebut. Pesawat tanpa awak dengan instrumen super canggih itu mengalami kerusakan internal yang menyebabkan satelit tidak dapat mengunci diri pada orbit sehingga tidak mampu menangkap target dengan benar. Namun tampaknya insinyur NASA tidak mau langsung mengatakan bahwa satelit Kepler tidak dapat dipergunakan lagi, mereka akan mencoba segala cara agar satelit teleskop tersebut dapat bekerja kembali. "Saya tidak akan menyebut Kepler telah gagal," ungkap ilmuwan NASA, John Grunsfeld.
Struktur dan instrumen Kepler. Image credit: wikipedia
Roda reaksi kepler yang mengalami kerusakan. Image credit: wikipedia
Sebagaimana yang diketahui bahwa Kepler meiliki tiga roda reaksi yang diperlukan untuk membidik target dengan presisi tinggi. Roda nomor dua sebelumnya telah rusak pada Juli 2012 lalu, dan saat itu Kepler masih memiliki satu roda cadangan sehingga hal itu tidak menjadi masalah. Kali ini roda nomor empat Kepler juga mengalami kerusakan dan tidak ada lagi roda cadangan sehingga mau tidak mau satelit tersebut harus diperbaiki. "Seperti pada roda mobil yang terperosok di tanah, dengan menggoyang-goyangkannya roda itu akan dapat berjalan kembali," ucap manajer proyek Kepler Charlie Sobeck. Mengirim astronot untuk memperbaiki Kepler tampaknya akan sangat sulit bahkan mustahil untuk dilakukan sebab saat ini wahana Kepler berada pada jarak 40 juta mil (64 juta km) dari Bumi. Wahana Kepler sendiri diluncurkan pada 7 Maret 2009 dan sejauh ini sudah menemukan lebih dari 2.740 kandidat planet mirip Bumi. (SP, SD, Adi Saputro/ www.astronomi.us)

31 Mei Nanti Asteroid 1998 QE2 Akan Melintasi Bumi

Jalur orbit asteroid 1998 QE2 saat melintasi Bumi. Image credit: NASA/JPL-Caltech
Pada 31 Mei 2013 nanti, asteroid besar 1998 QE2 akan melintasi Bumi. Asteroid tersebut akan melintasi Bumi pada jarak yang sangat aman yakni sekitar 3,6 juta mil atau sekitar 5,8 juta km dan itu setara dengan 15 kali jarak Bumi ke Bulan. Asteroid 1998 QE2 sendiri memiliki ukuran panjang sekitar 1,7 mil (2,7 km) yang berarti 9 kali panjang kapal pesiar Elizabeth 2 yang sangat terkenal. Asteroid ini ditemukan pada 19 Agustus 1998 oleh MIT (Massachusetts Institute of Technology) saat melaksanakan program LINIER (Lincoln Near Earth Asteroid Research) yakni sebuah misi untuk mencari asteroid yang memiliki potensi membahayakan Bumi. Nama asteroid ini diberikan oleh NASA-supported Minor Planet Center yang pemberiannya didasarkan pada tahun dan bulan penemuannya.

Astronom akan mengamati pergerakan asteroid 1998 QE2 melalui teleskop yang berada di observatorium  Arecibo di Puerto Rico dan menggunakan radar NASA di Goldstone, California, Amerika Serikat. (SP, Adi Saputro/ www.astronomi.us)

Wednesday, May 15, 2013

Ilmuwan Jelaskan Cara Berkebun dan Bercocok Tanam di Mars

Planet Mars. Image credit: NASA
Manusia telah mengambil langkah besar dengan mencoba mengeksplorasi planet di luar Bumi yaitu Mars. Selain karena Mars terletak tidak terlalu jauh dari Bumi, Mars nampaknya juga memiliki beberapa sumber daya yang bisa dimanfaatkan manusia. nah bagaimana cara manusia bisa bertahan hidup jika bertahan di planet merah tersebut??. beberapa ilmuwan mengungkapkan bahwa agar manusia bisa hidup di planet mars, maka yang dibutuhkan adalah ketersediaan Oksigen, tempat tinggal, makanan, dan air yang mana hal tersebut harus bisa diperoleh secara mandiri (bukan berasal dari Bumi) agar bisa berlangsung dari satu generasi ke generasi berikutnya.
Sketsa kubah kaca dengan robot untuk bercocok tanam di Mars yang dibuat oleh Vanessa harden. Image credit: Vanessa Harden
Selain itu manusia juga memerlukan bantuan robot untuk membantu pekerjaan sehari hari termasuk dalam hal bercocok tanam / bertani. Untuk bercocok tanam di mars, diperlukan sebuah kubah kaca atau geodesik yang bisa menjaga sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan bunga terlindung dari sinar ultraviolet yang ekstrim di Mars. Selain mampu melindungi dari sinarultraviolet, hal itu juga bisa melindungi dari badai pasir yang sering terjadi di sana. Di dalam kubah kaca tersebut tanaman akan tetap mendapatkan sinar Matahari yang cukup. Selain kubah kaca, ketersediaan air juga sangat penting untuk mengairi lahan dan juga untuk diminum manusia. Untuk itu manusia perlu mencarinya dengan menambang es yang terdapat di bawah permukaaan Mars untuk kemudian dicairkan. Atmosfer Mars yang sebagian besar terdiri dari CO2 bisa digunakan oleh tanaman untuk proses fotosintesis yang akan menghasilkan oksigen bagi manusia.

Semua hal tersebut saat ini sedang diuji dan dikembangkan oleh ilmuwan di Bumi dengan membuat eksperimen lingkungan serupa di planet Mars. Hal itu sangat penting sebelum manusia benar-benar berangkat ke planet Mars untuk membangun peradaban di sana. Salah satu ilmuwan yang melakukan eksperimen bercocok tanam di Mars adalah Vanessa Harden yang membuat robot AstroGardening yang akan membantu manusia untuk bertani lengkap dengan kubah kacanya.(UT, Adi Saputro/ www.astronomi.us)

Skylab, Stasiun Luar Angkasa Pertama Amerika Serikat

Skylab pertama pada misi ke Bulan (kiri), dan Skylab II pada SLS (kanan). Image credit: NASA
40 tahun lalu Amerika Serikat berhasil meluncurkan stasiun sekaligus laboratorium luar angkasa pertamanya yang disebut Skylab. Pada tahun 1973, Skylab diluncurkan dengan menggunakan roket Saturn V dan membawa 3 orang astronot. Stasiun luar angkasa Amerika seberat 85 ton tersebut terus mengorbit Bumi hingga tahun 1979 sebelum akhirnya memasuki atmosfer Bumi dan serpihannya jatuh di Australia bagan barat. Tidak ada yang terluka akibat hal itu, namun NASA akhirnya didenda 400 dollar oleh pemerintah Australia.
Skylab II. Image credit: NASA/MSFC
Generasi Skylab berikutnya (Skylab II) saat ini sedang dibuat oleh NASA yang diperkirakan dapat menampung 4 astronot sekaligus membawa perbekalan yang cukup untuk beberapa tahun tanpa harus dipasok dari Bumi. Pengembangan Skylab II tersebut bersamaan dengan dikembangkannya SLS (Space Launch System) NASA yang baru menggantikan Space Shuttle yang memakan banyak biaya dalam operasionalnya. Skylab II rencananya akan ditempatkan di antara Bumi dan Bulan pada tahun 2021. (SP, Adi Saputro/ www.astronomi.us)

Tuesday, May 14, 2013

Lebih dari 78 Ribu Orang Mendaftar untuk Pergi ke Mars

Ilustrasi koloni manusia di planet Mars. Image credit: zmescience
Lebih dari 78.000 orang telah mendaftar untuk meraih kesempatan pergi ke planet Mars. Perjalanan satu arah tersebut ditujukan untuk membangun koloni manusia permanen di planet merah tersebut. Perusahaan asal Belanda yang meluncurkan ide tersebut, Mars One, pada 22 April lalu telah membuka aplikasi pendaftaran onlinenya dan berhasil mengumpulkan lebih dari 78.000 pendaftar. Dari situ akan dipilih empat orang saja untuk dikirim ke Mars pada tahun 2023.

Uniknya para pendaftar tersebut datang dari berbagai negara di dunia. Lebih dari 120 negara memiliki perwakilan pendaftar dengan mayoritas merupakan warga Amerika Serikat. Bass Lansdorp selaku CEO dari Mars One mengungkapkan bahwa target dari pendaftaran ini adalah 500 juta pendaftar. "Mars merupakan salah satu misi yang mewakili seluruh umat manusia dan hal itu akan benar jika semua orang di seluruh dunia dapat merasa terwakili. saya bangga bahwa ini bisa terjadi," ungkap Lansdorp. Selanjutnya ia mengatakan bahwa tidak satu pun dari ke empat orang nanti yang akan kembali ke Bumi.

Untuk misi koloni pertama, Mars One menganggarkan dana sekitar 6 miliar dollar yang kemudian akan menyusul misi koloni ke dua pada tahun 2025. Jika Anda berminat Anda juga bisa ikut mendaftar hingga 31 Agustus 2013 dan biaya pendaftaran 38 dollar atau setara dengan Rp. 372.400. Silahkan menuju ke link berikut untuk mendaftar, Mars One. (SP, Adi Saputro/ www.astronomi.us)

Keberadaan Debu Kosmik di Alam Semesta

Debu kosmik tampak sangat jelas berwarna hitam di galaksi NGC 1316. Klik gambar untuk memperbesar. Image credit: hubble
Jika kita bicara tentang obyek langit, pasti kebanyakan dari kita akan membayangkan obyek-obyek yang berukuran sangat besar seperti asteroid, bulan, planet, matahari, dan sebagainya. Padahal ada juga obyek langit yang berukuran mikro..Apa itu?? ia adalah debu kosmik. Alam semesta sendiri merupakan tempat yang sangat berdebu. Debu yang banyak tersebut tersamarkan oleh gelapnya ruang. Debu antariksa atau yang sering disebut juga dengan debu kosmik / cosmic dust adalah partikel berukuran mikro yang melayang di luar angkasa. Hanya sedikit dari debu kosmik yang berukuran 0.1 mm sehingga debu kosmik ini mirip seperti asap. Debu kosmik banyak dijumpai di sekitar Bintang-bintang muda yang baru lahir karena debu kosmik merupakan salah satu materi penyusun terbentuknya bintang dan planet.
Wujud debu kosmik dilihat dengan mikroskop elektron. Image credit: herschel
Skema daur ulang debu kosmik di alam semesta. Image credit: herschel
Debu kosmik ternyata juga didaur ulang oleh alam semesta. Debu kosmik yang dihasilkan bintang kemudian tertiup oleh angin surya dari ledakan bintang. Debu itu kemudian didaur ulang di ruang antar bintang dan membentuk awan gas / nebula yang kemudian bisa terbentuk lagi menjadi bintang. Debu kosmik bagi para astronom merupakan partikel yang sangat menggangu, sebab sifatnya yang menyerap cahaya dapat mengaburkan pandangan dalam proses pengamatan obyek langit. Karena sifatnya yang menyerap cahaya, ia kemudian memancarkan gelombang sinar inframerah yang dengan teleskop tertentu dapat ditangkap dan dianalisa. Salah satu teleskop canggih yang bisa melihat pancaran gelombang inframerah debu kosmik adalah teleskop Herschel. Teleskop tersebut mampu melihat debu kosmik yang bersuhu antara -173 s/d -265 derajat Celcius. (HSC, Adi saputro/ www.astronomi.us)

Maaf, komentar yang mengandung unsur SARA tidak akan ditampilkan..Terima Kasih


 Informasi Selengkapnya >>
Waktu saat ini di kawah Gale, Planet Mars:

Loading
Posisi Wahana New Horizon Menuju Pluto