Artikel Terbaru:
Voyager 1
Jarak dari Bumi
18,881,526,574 KM
126.21520939 AU
Jarak dari Matahari
18,809,049,197 KM
125.73072805 AU
Total waktu tempuh dalam kecepatan cahaya dari Matahari
34:59:23
hh:mm:ss
Voyager 2
Jarak dari Bumi
15,412,039,899 KM
103.02312344 AU
Jarak dari Matahari
15,407,770,377 KM
102.99458345 AU
Total waktu tempuh dalam kecepatan cahaya dari Matahari
28:33:38
hh:mm:ss

Posisi International Space Station (ISS)
Posisi ISS di atas adalah posisi ISS secara realtime (langsung).

web survey

Diskusi Terkini

Powered by Disqus

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Saturday, September 22, 2012

Melihat Pemandangan Indah dari Tepi Galaksi NGC 7090

Foto galaksi NGC 7090 yang diambil oleh teleskop Hubble. Klik gambar untuk memperbesar. Image credit: NASA
Teleskop Hubble berhasil mengabadikan foto indah dari galaksi NGC 7090. Hubble mengambil foto galaksi tersebut dari tepi galaksi sehingga kita tidak bisa melihat lengan dari galaksi NGC 7090. Diyakini pada lengan galaksi NGC 7090 terdapat banyak bintang baru yang terbentuk.

Jauh di dalam galaksi kita bisa melihat sebuah daerah berwarna merah muda, hal itu menandakan bahwa di daerah tersebut banyak terdapat awan gas hidrogen. Dari situ kita bisa melihat bahwa di sana banyak bintang yang baru lahir. Berdasarkan pengamatan visual dan studi terbaru, Galaksi NGC 7090 digolongkan sebagai galaksi aktif.

Selaian daerah berwarna merah muda tadi, kita juga bisa melihat sebuah daerah gelap di dalam piringan galaksi. Daerah tersebut terdiri dari banyak debu antariksa. Debu tersebut membentuk filamen-filamen yang rumit.

Debu juga bisa menyerap memancarakan cahaya dari galaksi. Hal itu dibuktikan dengan terangnya daerah di pinggir galaksi. Pada galaksi Bima Sakti, astronom seringkali mengalami kesulitan pengamatan sebagai akibat dari debu galaksi yang menghalangi proses pengamatan. Namun dengan gelombang inframerah, astronom dapat melihat apa yang ada di balik debu tersebut.

Galaksi NGC 7090 berada di selatan konstelasi Indus (The Indian) dan terletak sekitar 30 juta tahun dari Bumi. Galaksi ini pertama kali ditemukan oleh astronom John Herschel pada 4 Oktober 1834. Foto galaksi ini juga ikut dimasukkan dalam kontes foto Hidden Treasures teleskop Hubble yang bertujuan untuk mencari temuan baru dalam arsip foto teleskop Hubble yang belum pernah dipublikasikan ke publik. (SD, Adi Saputro/ www.astronomi.us) 

Bagikan :

Maaf, komentar yang mengandung unsur SARA tidak akan ditampilkan..Terima Kasih

0 comments:

Post a Comment


 Informasi Selengkapnya >>
Waktu saat ini di kawah Gale, Planet Mars:

Loading
Posisi Wahana New Horizon Menuju Pluto